Kualitas instalasi pengkabelan audio pada mobil mempengaruhi hasil dari jernih tidaknya suara yang dihasilkan oleh speaker, pada kondisi tertentu kadang kualitas audio mobil terganggu oleh storing yang amat menjengkelkan. Bagus atau tidaknya kualitas audio dari mobil anda dapat dilihat dari sistem kabel dan jalur pengkabelan yang digunakan.
Tiap mobil memiliki karakteristik yang berbeda dalam hal instalasi kabelnya, pastikan untuk menyarahkan kepada orang yang benar-benar ahli dalam bidang instalasi audio mobil untuk menjamin mutu dari audio yang didapatkan.
Sistem pengkabelan pada mobil juga dipengaruhi oleh jenis kabel yang digunakan, pastikan hanya menggunakan kabel speaker kualitas standar untuk hasil terbaik. Juga antara kabel tegangan positif dan negatif dari akumulator akan mempengaruhi jernih tidaknya audio sistem anda. Gunakan kabel yang sama antara kabel negatif dan positif, hal ini akan memperkecil kemungkinan adanya dengung yang mengganggu.
Sistem pengapian yang sudah buruk juga dapat memberikan efek storing pada audio mobil, pastikan busi yang digunakan masih dalam kondisi prima, juga kabel busi tidak ada kebocoran.
No comments:
Post a Comment