Kalau kabel optic kita buka, maka bagian dalam dari kabel tersebut akan terdiri dari beberapa komponen atau lapisan. Disini kita ambil contoh pada kabel single mode, dimana tipe kabel ini hanya memiliki satu inti kabel berupa kaca tipis yang dapat menyalurkan cahaya.
Selengkapnya mengenai apa saja bagian dan nama dari komponen dalam optical cable, maka silahkan simak list dibawah ini, yang merupakan pembagian komponen pendukung dari kabel fiber optik:
- Core adalah kaca tipis yang merupakan bagian inti dari fiber optic, fungsi dari kaca ini adalah untuk mengirimkan dan menyalurkan sinar yang berisi informasi.
- Cladding adalah materi yang mengelilingi inti yang fungsinya untuk memantulkan sinar kembali kedalam inti sehingga tidak akan ada pembiasan sinar yang akan mengurangi kinerja dari kabel tersebut.
- Buffer Coating adalah plastic pelapis yang melindungi fiber dari kerusakan, atau dengan kata lain lapisan ini merupakan pembungkus yang melindungi kabel dari segala benturan fisik dan kemungkinan adanya kerusakan dari luar.
Nah demikian tadi merupakan komponen komponen yang perlu kita tahu dari kabel serat optik. Ada banyak tipe kabel tersebut yang meliputi kabel single mode dan juga milti mode yang kalau kita jabarkan sekarang rasanya akan menjadi sangat panjang. Untuk itu lebih baik pembahasan tersebut kita sambung dilain kesempatan sembari mencari referensi yang paling lengkap.
No comments:
Post a Comment